PALANGKA RAYA, iNews.id - Seorang pelajar dikeroyok terekam kamera CCTV di Palangka Raya, Kalimantan Tengah. Video rekaman pengeroyokan itu tersebar luas di media sosial lalu viral.
Dalam rekaman CCTV terlihat seorang pelajar dikeroyok oleh beberapa orang menggunakan tangan kosong dan kayu. Pukulan dan tendangan dari pengeroyok mengenai tubuh pelajar itu hingga membuatnya tersungkur.
Usai dikeroyok, korban lalu berjalan kaki meninggalkan lokasi, sedangkan pelajar lain kabur menggunakan sepada motor.
Pascavideo viral, petugas Polsek Pahandut mengamankan sembilan pelajar yang diduga terlibat peristiwa itu. Mereka kemudian diberikan pembinaan serta didamaikan di hadapan orang tua dan guru.
Pjs Kapolsek Pahandut, AKP Suharno, mengatakan, kasus itu sudah mendapat penyelidikan anggotanya. Adapun lokasi perkelahian terjadi di Jalan KS Tubun, Palangka Raya.
"Kedua kelompok pelajar yang sebelumnya terlibat cekcok akan bertemu untuk berdamai, namun gagal karena salah satu motor pelajar terjatuh sehingga terjadi perkelahian," kata Suharno, Senin (20/11/2023).
Kasus ini merupakan perkelahian antarpelajar dan telah diselesaikan di Polsek Pahandut. Seluruh pelajar yang terlibat telah menandatangani surat pernyataan untuk tidak mengulangi perbuatannya.
Editor : Asep Supiandi
Artikel Terkait