Sementara itu, Bupati Barito Utara Nadalsyah dalam sambutannya menuturkan, restocking merupakan salah satu upaya penambahan stok ikan tangkapan untuk ditebarkan di perairan umum.
Selain itu, juga bertujuan meningkatkan stok populasi ikan, melestarikan keanekaragaman sumber daya ikan, meningkatkan produksi ikan guna memenuhi gizi masyarakat dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat atau nelayan melalui peningkatan pendapatan yang merata dan kesempatan kerja tambahan dari sektor perikanan..
"Saya berpesan agar kegiatan pengelolaan perikanan melalui penebaran benih ikan di perairan umum dijadikan salah satu agenda rutin di Pemerintah Kabupaten Barito Utara. Melalui kegiatan restocking ini, diharapkan ke depannya perairan umum di Kabupaten Barito Utara tetap lestari populasi ikan meningkat, serta produksi tangkapan nelayan bisa bertambah," ucapnya.
Editor : Rizqa Leony Putri
Artikel Terkait