Mesin ATM Bank Kalimantan Tengah di Palangka Raya nyaris dibobol. (Foto: ANTARA)

PALANGKA RAYA, iNews.id - Mesin ATM Bank Kalimantan Tengah (Kalteng) di Jalan Rajawali, Kota Palangka Raya nyaris dibobol. Ditemukan kerusakan pada bagian brankas.

Percobaan pembobolan mesin ATM  itu terjadi pada Selasa (5/7/2022) pukul 04.00 WIB. Lokasi mesin ATM yang dibobol berada di Apotek Khansa.

"Kami sudah melakukan olah TKP untuk penyelidikan lebih lanjut," kata Direskrimum Polda Kalteng, Kombes Faisal Napitupulu.

Dia mengatakan, pembobolan mesin ATM itu diketahui berdasarkan laporan warga yang hendak mengambil uang di lokasi.

Saksi melihat mesin ATM dalam keadaan rusak. Tutup brankas di bagian bawah mesin ATM tampak rusak, diduga karena upaya membuka paksa.

"Kami masih mengumpulkan bukti-bukti. Kami juga belum mengetahui modus operandi pencurian di mesin ATM ini," tuturnya.


Editor : Reza Yunanto

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network