Ilustrasi penemuan mayat kakek di Palangka Raya, Kalimantan Tengah. (Foto: Humas Polri)

PALANGKA RAYA, iNews.id - Penemuan mayat menggemparkan warga kawasan Jalan Mahir Mahar Trans Kalimantan Km 19, Kelurahan Kalampangan, Kecamatan Sebangau, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Kamis (27/1/2022). Identitas korban diketahui seorang kakek berinisial P (50). 

Usai menerima laporan warga, anggota Polsek Sebangau dan Polresta Palangka Raya kemudian mendatangi lokasi kejadian. Polisi melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan mengevakuasi jenazah.

Kapolsek Sebangau Iptu Dhini Lestari mengatakan, korban merupakan seorang kakek yang ditemukan dalam keadaan telah meninggal dunia dengan posisi terlentang.

“Setelah diketahui alamat rumah dan keluarga almarhum, jenazah langsung dibawa ke rumah duka yang berada di kawasan Jalan Jeruk, Kecamatan Sebangau," ujar Kapolsek, Kamis (27/1/2022).


Editor : Donald Karouw

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network