get app
inews
Aa Text
Read Next : 2 Tempat Permainan Biliard di Palangkaraya Dirazia Polisi, Ini Hasilnya?

Suami Istri di Palangkaraya Tewas Bersimbah Darah, Tetangga Tak Dengar Apa-Apa

Sabtu, 24 September 2022 - 04:21:00 WIB
Suami Istri di Palangkaraya Tewas Bersimbah Darah, Tetangga Tak Dengar Apa-Apa
Suami istri di Palangkaraya ditemukan tewas bersimbah darah. (Foto: Ilustrasi/Ist)

PALANGKARAYA, iNews.id - Warga Jalan Cempaka Kota Palangkaraya, Kalimantan Tengah (Kalteng) gempar, Jumat malam (23/9/2022). Pasangan suami istri, Ahmad Yendianor (46) dan Fatnawati (45), warga setempat ditemukan tewas bersimbah darah di dalam rumah. 

Diduga keduanya korban pembunuhan karena ditemukan sejumlah di tubuh keduanya. Keduanya ditemukan di dalam kamar berbeda di rumah mereka. Keluarga korban yang datang ke TKP terkejut dan menangis histeris. 

Petugas ddari Polresta Palangkaraya yang datang ke lokasi melakukan olah TKP dan mengevakuasi jasad kedua korban ke RSUD Dokter Doris Sylvanus Palangkaraya untuk dilakukan autopsi. 

Polisi yang berada di lokasi belum memberikan konfirmasi terkait peristiwa ini, karena masih melakukan penyelidikan. Namun menurut tetangga korban, tidak terdengar suara apapun sebelum kejadian. "Tidak ada suara apapun, misal suara keributan," ujar Holila, tetangga korban.

Menurut warga, keduanya diketahui tewas setelah anak korban yang diduga melihat peristiwa pembunuhan tersebut melapor kepada ketua RT setempat. "Setelah anak korban melapor ke RT, baru diketahui ada dua warga meninggal," kata Edy, warga sekitar. 

Editor: Berli Zulkanedi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut