Kapolres Kotawaringin Barat AKBP Devy Firmansyah yang kini digantikan AKBP Bayu Wicaksono. (Foto: iNews/Sigit Dzakwan Pamungkas)

PALANGKA RAYA, iNews.id – Jabatan Kapolres Kotawaringin Barat (Kobar) resmi berpindah tangan dari AKBP Devy Firmansyah kepada AKBP Bayu Wicaksono. Pergantian tongkat komando Polres Kobar ini ditandai dengan upacara serah terima jabatan (Sertijab) dipimpin Kapolda Kalteng Irjen Pol Nanang Avianto di Aula Graha Bhayangkara, Kota Palangka Raya, Senin (14/2/2022).

AKBP Devy Firmansyah yang kurang lebih 1 tahun 3 bulan menjabat Kapolres Kobar mendapat promosi jabatan sebagai Wadir Reskrimum Polda Kalteng. Posisi yang dia tinggalkan diisi AKBP Bayu Wicaksono, sebelumnya menjabat sebaga Kapolres Seruyan.

Kabid Humas Kombes Pol K Eko Saputro mengatakan, sertijab ini dilaksanakan menindaklanjuti Surat Telegram Kapolri Nomor : ST/166/I/Kep./2022.

“Mutasi ini merupakan hal biasa di tubuh Polri. Ini sebuah reward pimpinan kepada personelnya sekaligus bentuk penyegaran terhadap Institusi Polri,” katanya, Senin (14/2/2022).


Editor : Donald Karouw

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network