Bangunan Bidang Tata Ruang Dinas PUPR Barito Utara Terbakar, Api Diduga dari Dapur
MUARA TEWEH, iNews.id - Bangunan bidang tata ruang Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Barito Utara, Kalimantan Tengah (Kalteng) terbakar, Selasa (8/11/2022) sekitar pukul 09.30 WIB. Diduga, api berasal dari dapur.
Saat terjadi kebakaran, membuat para pegawai setempat geger, karena terjadi pada saat jam kerja.
Kepala Seksi Pengaturan dan Pembinaan Bidang Tata Ruang Dinas PUPR Barito Utara Sutikno mengaku saat terjadi kebakaran ia tidak mendengar bunyi ledakan. Saat itu, ia hanya mendengar bunyi kayu terbakar.
"Saat kejadian saya berada di dalam ruangan dan melihat asap dari ruangan dapur," katanya, Selasa.
"Di ruangan dapur itu ada kompor gas dan peralatan masak dan listrik, memang biasa dipakai untuk keperluan membuat air dan lainnya," sambungnya.
Editor: Candra Setia Budi