PALANGKA RAYA, iNews.id - Gudang penampung barang rongsokan yang berada di Jalan Sultan Hasanudin Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah (Kalteng) terbakar, Rabu (26/10/2022). Beruntung, dalam kejadian itu tidak ada korban jiwa.
Menurut seorang karyawan gudang bernama Darno mengatakan, awalnya ia mendengar suara seperti hujan. Mendengar itu, ia lantas keluar.
"Saat keluar melihat kepulan asap dari atas gudang dan bergegas lari untuk meminta bantuan," katanya.
Tim pemadam kebakaran yang tiba di lokasi berupaya memadamkan kobaran api agar tidak merembet ke bangunan lainnya yang jaraknya cukup dekat dengan gudang yang terbakar.
Editor : Candra Setia Budi
Follow Berita iNewsKalteng di Google News