Pria di Katingan Tewas Diserang Gerombolan Tawon, Kondisinya Mengenaskan
KATINGAN, iNews.id - Nodiwarto (48) tewas mengenaskan diserang gerombolan tawon saat menebang kayu untuk mencari rotan di kebun miliknya di Desa Tewang Tampang, Kecamatan Tasik Payawan, Kabupaten Katingan, Kalimantan Tengah. Sementara istrinya selamat dalam peristiwa tersebut.
Informasi diperoleh iNews, kronologi kejadian bermula saat korban bersama istrinya Marsina (38) berangkat dari rumah menuju kebun pribadi mereka untuk mencari rotan. Sesampai di kebun, korban menebang pohon hingga tumbang. Saat itulah pohon tersebut menimpa pohon lain yang ada sarang tawon.
Setelah beristirahat dan akan berjalan, tiba-tiba kedua suami istri ini diserang gerombolan tawon. Nodiwarto bersama istrinya kabur dan menceburkan diri ke air di lubang galian.
"Istri korban selamat karena berada di galian yang airnya dalam. Korban di air yang surut lalu diserang ratusan tawon hingga tak sadarkan diri," ujar Wisno, kerabat korban, Senin (25/7/2022).
Menurutnya, warga sempat membawa korban ke rumah sakit namun nyawanya sudah tak tertolong. Selanjutnya jenazah dibawa ke rumah duka disemayamkan.
Dugaan sementara, tawon yang menyerang korban jenis vespa tropica atau disebut masyarakat lokal dengan nama awang berenteng. Seusai kejadian, warga setempat masih belum berani mendekati lokasi kejadian karena takut diserang tawon tersebut.
Editor: Donald Karouw