PALANGKA RAYA, iNews.id - Sebanyak 1.247 pelanggar lalu lintas terekam kamera tilang elektronik atau Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) di Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah. Ribuan pelanggar ini terjaring selama 14 hari Operasi Keselamatan Telabang 2023 yang diberlakukan Direktorat Lalu Lintas Polda Kalteng.
Kabag Bin Opsnal Ditlantas Polda Kalteng AKBP Reynaldi Oktavian mengatakan, Operasi Keselamatan Telabang 2023 ini berlangsung selama dua pekan dengan tema keselamatan yang pertama dan utama telah selesai.
"Selama operasi berlangsung ada 1.247 pelanggaran yang terekam ETLE. Rata-rata pelanggaran didominasi sabuk keselamatan, helm dan penggunaan handphone saat berkendara. Saat ini seluruh pelanggar sudah kami kirimkan surat konfirmasi terkait pelanggaran tersebut," ujarnya, Selasa (21/2/2023).
Selain tilang pada ETLE juga terdapat teguran yang diberikan kepada para pelanggar. Selama operasi tercatat ada 6.332 surat teguran yang diberikan.
Selama operasi tersebut, Ditlantas Polda setempat juga diketahui terdapat 28 kasus kecelakaan dengan 10 korban jiwa meninggal dunia.
"Jika dibandingkan dengan periode sebelumnya, ada peningkatan empat kasus untuk kecelakaan," ucap Reynaldi.
Perwira Polri berpangkat melati dua itu mengungkapkan, Ditlantas Polda Kalteng terus berupaya meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, khususnya di bidang lalu lintas.
Editor : Donald Karouw
Artikel Terkait